Sabtu, 03 April 2010

ATS TSAWABIT

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis Jum’ah Amin

Buku ini adalah karya gemilang dari seorang aktivis dakwah. Di dalamnya dijelaskan tentang berbagai aspek yang bersifat tetap (tsawabit) dan mutaghayyirat (fleksibel) dalam dakwah Ikwanul Muslimin, yauitu dakwah Islam yang komprehensif, yang turun dari sisi Allah. Dikemukakan juga tentang kesempurnaan Islam dan terbiyah. Penulis mengungkapkan tentang tujuan jangka pendek (hadaf) dan tujuan akhir (gayah) dari dakwah serta lingkup dan buah tarbiyah.

Satu hal yang juga menjadi kelebihan buku ini adalah penulis tidak lupa untuk tetap menyampaikan tentang tujuan akhir dari kehidupan ini. Beliau menulis tentang ibadah dalam persepsi yang utuh. Allahlah tujuan paling agung dan sasaran tertinggi dari semuanya. Dan, kesempurnaan ibadah itu hanyalah milik Allah semata.

HARGA Rp.35 .000 DISK 20-40%

AL MA'TSURAT SUGHRA

AL MA'TSURAT SUGHRA DZIKIR PAGI DAN SOREH SESUAI DENGAN TUNTUNAN RASULULLAH SAW. HARGA 1500 DISK 20-40%

COCOK BUAT SOUVENIR WALIMATUL ''ARUSY

30 SIRAH WANITA TABI'IN

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis Ahmad Khalil Jum’ah

“Orang-orang yang terdahulu lagi yang pertama-tama (masuk Islam) dari golongan muhajirin dan anshar dan orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik, Allah ridha kepada mereka dan merekapun ridha kepada Allah dan Allah menyediakan bagi mereka surga-surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya selama-lamanya. Mereka kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang besar. (At-Taubah: 100)

Rasulullah saw bersabda, “Sebaik-baik manusia adalah mereka yang seabad denganku (sahabat), kemudian, golongan setelah mereka, kemudian golongan setelah mereka.”

Para tabi’in mengambil ilmu mereka langsung dari para sahabat, sedangkan para sahabat langsung mendapatkan ilmu dari Rasulullah saw. Buku ini memuat tentang 30 sirah tokoh wanita tabi’in, yaitu: ‘Aisyah binti Thalhah, Fathimah binti Al-Husain, Maisun binti Bahdal, Hindun binti Al-Muhallab, Arrabab binti Imril Qais, Shafiah binti Abi Ubaid dll.

HARGA Rp.64 .000 DISK 20-40%

BERTETANGGA DENGAN ROSUL


Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis Dr. Akram Ridha

Dengan menjadikan Rasulullah Saw. yang mulia sebagai teladan kita semua, dan dengan berusaha untuk mengikutinya, maka kita akan mendapatkan pahala dari Allah Swt. Walaupun seluruh manusia berkiblat ke dunia timur dan barat, berjalan mengikuti Negara-negara tersebut dengan mencari nilai dan prinsip-prinsip di dalamnya, maka kita sebagai umatnya akan tetap berjalan mengikuti langkah kaki Rasulullah, sang kekasih kita tercinyah . HARGA Rp.30.000 DISK 20-40%

GERAKAN KEAGAMAAN DAN PEMIKIRAN

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : Lembaga Pengkajian dan Penelitian WAMY

Buku ini memberikan gambaran sangat menarik dan cerdas sekitar gerakan keagamaan dan pemikiran yang ada di dunia. Gerakan-gerakan tersebut turut memberikan kontribusi pada perubahan peradaban kemanusiaan universal baik dalam konteks bangsa maupun umat. Akibatnya manusia modern dihadapkan kepada gelombang arus informasi yang membingungkan dan kontradiktif di berbagai dimensi kehidupannya.

Membaca buku ini akan memperluas wawasan pemikiran intelektual dan menjadikan kita bersikap bijak dalam menolak ataupun menerima suatu aliran pergerakan. Keunggulan buku ini terletak pada kajiannya yang ilmiah serius obyektif teliti amanah jujur dan tidak menghakimi serta menyerang atau menyakiti

Ditulis dengan metode pembahasan yang sistematis mulai dari abstraksi pemahaman sejarah berdiri dan tokoh-tokohnya pemikiran dan doktrin-doktrinnya akar pemikiran dan sifat ideologinya penyebaran dan kawasan pengaruhnya juga dilengkapi dengan maraji’ (referensi) untuk pendalaman.

HARGA Rp.83.000 DISK 20-40%

MENJADI WANITA P ALING BAHAGIA



Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat
  1. Penulis : Dr. Aidh Al-Qarni
.Inilah buku yang khusus dihadiahkan untuk kaum wanita. Buah perenungan yang tidak hanya sekedar untaian kata, namun juga kisah-kisah berhikmah yang membuktikan kebenaran nilai da pesan-pesan robbaniyah.

Bagi wanita yang membacanya, kemudian mengamalkannya dengan penuh keikhlasan, yakinlah, Anda akan menjadi wanita paling bahagia di dunia.

Bersama La Tahzan (Jangan Bersedih), buku Menjadi Wanita Paling Bahagia ini merupakan buku best seller di berbagai negara. Di Indonesia, buku ini telah terjual ratusan ribu eksemplar. Tak mengherankan, jika dua karya fenomenal ini melambungkan nama penulisnya, Dr.’Aidh al-Qarni. HARGA Rp.50.000 DISK 20-40%

KEKUATAN SANG MURABBI

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : Prof. Dr. Taufik Yusuf Al-Wa’iy

Saat ini, kaum muslimin mulai bangkit dari tidur panjang yang membuat mereka lupa pada agamanya. Mereka memiliki keinginan untuk kembali bersandar pada agama ini. Semangat keislaman mereka pun tumbuh dan mulai bergelora seiring dengan perjuangan dakwah. Oleh sebab itu, para dai, murabbi, maupun pemimpin cerdas yang memiliki cita-cita untuk mengembalikan kejayaan dan kemuliaan umat ini harus segera meraih tangan-tangan mereka dan membimbingnya ke jalan Islam. Untuk itu, para dai dan murabbi harus memiliki pemahaman yang benar, perencanaan yang matang, pengetahuan yang memadai, dan aturan yang bijak untuk membentuk generasi yang militan (tangguh). Lalu, bagaimanakah caranya untuk memenuhi atau menyiapkan semua itu? Inilah yang dijawab oleh Penulis. Seluruhnya disampaikan dengan jelas dan praktis, sehingga para dai, murabbi, dan pemimpin dapat mempratikkannya dalam amal-amal dakwah, terutama amal-amal pembinaan.
HARGA Rp.40.000 DISK 20-40%

SETIAP SAAT BERSAMA ALLAH

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : M. Anis Matta

Kita adalah ciptaan Allah. Kita adalah milik-Nya. Selamanya, kita bukanlah apa-apa. Selamanya, kita hanyalah seorang makhluk yang tidak berdaya. Selamanya, kita butuh kepada Allah. Karena itu, datanglah kita bersimpuh di haribaan-Nya, dengan dorongan rasa butuh yang sangat kepada-Nya, rasa harap yang kuat akan rahmat-Nya, dan rasa takut yang dalam akan kemungkinan tertolak dari wilayah rahmat-Nya serta terdampar dalam wilayah siksa-Nya.
Jadi, kebutuhanlah yang mendorong kita melangkahkan kaki ke haribaan Allah. Datang dengan menyerahkan segenap jiwa dan raga kita kepada-Nya. Sesungguhnya, rasa butuh yang sangat itulah yang terwakili dengan sempurna saat kita berdoa. Saat kita duduk bersimpuh dengan khusyuk , menghadap Kiblat, menengadahkan wajah dan jiwa ke langit, mengangkat dengan penuh harap ke dua tangan kita sambil melantunkan puji-pujian untuk-Nya, berdoa untuk Nabi-Nya, Muhammad saw., kemudian memohonkan segala sesuatu kepada-Nya. Tidak ada yang dapat mewakili dan mengungkapkan perasaan butuh, seperti tampilan seorang hamba yang sedang berdoa dengan penuh haru-biru.
Doa adalah senjata orang beriman. Dengan senjata itu, kita membangun perisai diri dari segenap musibah. Dan, doa dapat menciptakan kekuatan dalam diri manusia hingga membentuk sebuah gelombang. Gelombang yang akan memberikan daya dan energi kehidupan serta menggerakkan segenap raga untuk bertindak. HARGA Rp.14.000 DISK 20-40%

YANG BERJATUHAN DI JALAN DA'WAH

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : Fathi Yakan

. Sejumlah tantangan menghadang setiap gerakan dakwah, mulai dari tantangan moral sampai tantangan sosial-politik. Bangsa Indonesia sekarang ini tengah terpuruk dalam krisis multidimensi: krisis kepercayaan (amanah), krisis moral, ekonomi, sosial-politik, dan budaya. Oleh karena itu, membentuk aktivis dakwah yang sanggup menghadapi tantangan merupakan suatu keniscayaan yang tidak boleh ditunda. Rasulullah mengisyaratkan perlunya agenda perubahan bagi setiap gerakan dakwah untuk pemberdayaan menyeluruh. Ini dilakukan untuk menghindari berjatuhannya para aktivis dakwah saat menghadapi tantangan yang berat. Untuk tujuan ini, proses tarbiyah dai yang efektif, berencana, dan berkelanjutan merupakan langkah yang seharusnya menjadi bagian terpenting dari aktivitas dakwah. Buku ini telah memberikan banyak informasi mengenai fenomena berjatuhannya aktivis dakwah di medan dakwah. Buku ini sangat layak dibaca oleh aktivis dakwah untuk menghindari penyakit-penyakit yang menyebabkan mereka tidak mampu melanjutkan aktivitas dakwahnya HARGARp.28.500 DISKON 20-40%

BEKAL DA'WAH

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : Syaikh Mushtafa Masyhur

Buku ini menginspirasi kita untuk membekali dengan segala yang dibutuhkan untuk menempuh perjalanan (dakwah) yang mengantar pada tujuan yang diidam – idamkan. Bekal yang dapat memantapkan hati kita. Ia bukan hanya sekedar bekal, akan tetapi perniagaan yang ditawarkan Allah SWT . sebagaimana firman-Nya, “ hai orang – orang yang beriman, sukakah kamu Aku tunjukkan suatu perniagaan yang dapat menyelamatkan kamu dari azab yang pedih?” (Ash shaff:10).

Buku ini juga menerangkan, bagaimana menghadirkan bekal dalam diri kita agar tidak merasa lelah dan futur ketika menempuh perjalanan (dakwah) yang jauh. Bahkan, di dalam buku ini dijelaskan pula bahwa di setiap amalan – amalan yang tengah diperintahkan Allah SWT mengandung bekal, seperti yang tertulis dalam sub bab, antara lain : Dalam sirah yang yang harum terdapat bekal, Dalam ibadah shalat terdapat bekal, Dalam ibadah puasa terdapat bekal, Dalam qiyamul lail terdapat bekal, serta pada amal yang shalih terdapat bekal.

Bahasa yang dipakai dalam buku ini pun sangat mudah dipahami. Setiap makna diutarakan apa adanya, tanpa terkesan memaksakan dan danpa menggurui. Untuk memahaminya juga tidak perlu berpikir panjang, cukup membacanya untuk diketahui maknanya ( jangan lupa diamalkan).

Bagi yang mengaku aktivis (dakwah), buku “ Bekal dakwah “ ini adalah sebaik – baik teman bagi Anda yang ingin lebih mengenal jalan yang ditempuh dan mengetahui arah langkahnya. Dengan buku ini pula Anda dapat mengetahui jalan allah SWT yang lurus.

HARGA Rp.32.000 DISKON 20-40%

150 KISAH TELADAN ABU BAKAR SHIDDIQ

Penerbit Al-’Itishom Cahaya Umat

Penulis : Ahmad Abdul ‘Aal At-Tahtawi

Abu Bakar Adalah Sahabat Yang Paling Utama Diriwayatkan dari Ibnu Umar dia berkata, “Kami selalu mem-bandingbandingkan para sahabat di masa Rasulullah saw. maka kami sepakat memilih Abu bakar yang paling utama, kemudian Umar, . Abu Bakar ash-Shiddiq ra. adalah sahabat yang pertama kali masuk Islam, dan selalu menyertai Rasulullah sepanjang hidupnya baik di Makkah maupun di. Madinah. Tidak hanya itu, beliau adalah sahabat Rasulullah saw. sekaligus teman

Kehidupan Abu Bakar ra. Merupakan lembaran-lembaran indah berisi rekaman sejarah Islam yang mampu mengungguli semua model sejarah umat manusia. Kemuliaan dan keikhlasan Abu Bakar, juga kegigihannya dalam berjihad dan berdakwah untuk menegakkan prinsip kebenaran dalam sejarah umat.
Buku ini adalah tetesan pertama dari serial Khulafaur-Rasyidin. Semoga buku ini memberikan kemudahan kepada para pembaca dan menjadi sumber manfaat bagi umat manusia untuk meraih kejayaan Islam kembali.

HARGA Rp.20.000 DISKON 20-40%

BERSAMA KAFILAH IKHWAN

Penerbit Al-’Itishom CahayaUmat

Penulis : Abbas As-Susi

“Allah jugalah yang menghendaki bila akhirnya aku berada di dalam barisan Ikhwanul Muslimin, yang membuatku berpindah dari satu medan kehidupan ke ruang kehidupan yang lain. Dalam lingkaran jamaah ini, aku temukan diriku dalam keadaan tersadar di atas sebuah hakikat yang hidup di dalam sanubari. Aku temukan diri ini sebagai manusia yang terlahir kembali. Pikiran-pikiranku tentang kehidupan dan manusia yang ada di sekelilingku mulai berubah. Aku pun dapat memahami bahwa sesungguhnya, kehidupan ini adalah risalah dan seluruh manusia adalah saudaraku. Mereka adalah lahan tempatku berdakwah dan mereka juga aset-aset Islam. Semangat persaudaraan yang tulus dalam jamaah Ikhwan menarik jiwaku ke dalam ruang hati-hati yang memancarkan semangat, kesungguhan, dan perasaan yang nikmat darinya, sehingga menyemburat dari dalam diriku mata air kehidupan yang membangkitkan jiwa dan asa; membakar emosi yang selama ini tenang di dasar jiwa. Emosi yang dingin, diam diliputi oleh kebekuan dan kemalasan, serta ketidakmampuan menampakkan diri karena terbelenggu oleh tradisi dan kebiasaan-kebiasaan yang tidak bersumber dari ajaran Islam.” (Abbas As-Siisi)

HARGA Rp.109.000 DISKON 30-40 %
 
back to top